Sabtu, November 26, 2011

report ISO 22000:2005

Pada tanggal 12-13 November 2011 bertempat di Dinas Pertanian Tanaman Pangan Jawa Barat, Himpunan Teknologi Industri Pangan mengadakan training untuk para mahasiswa untuk lebih siap di dunia kerjanya nanti. Yup, tema acara trainingnya adalah “Pentingnya Aplikasi ISO 22000:2005 Dalam Industri Pangan Sebagai Jaminan Keamanan dan Mutu Pangan” dan mempelajari tentang Food Safety Management System yang dibantu oleh para trainer profesional dari SGS. Acara ini diselenggarakan oleh bidang Kajian Ilmiah Himatipan sebagai ketua pelaksana Intan Luluatul Jannah. Yang menghadiri training ISO 22000:2005 adalah akang teteh 2008, namun ada juga yang tidak ikut dikarenakan kapasitas peserta hanya 60 orang untuk keefektifan training dan yang nantinya peserta bakal dapat sertifikat yang membantu sekali saat dunia kerja nanti. Karena, mahasiswa sebagai calon tenaga kerja di bidang industri pangan sangat memerlukan kompetensi dan sertifikasi mengenai ISO 22000. Modal ini adalah syarat yang mutlak untuk dapat bersaing dengan calon-calon tenaga kerja dari perguruan tinggi lain maupun tenaga kerja dari luar negeri. Penerapan ISO 22000 ini juga sangat mutlak diperlukan di industri pangan untuk menghasilkan produk yang berkualitas dan bebas dari bahaya. Acaranya itu dari pagi sekitar pukul 08.30-17.00 terdiri dari pembukaan sambutan, pembacaan surat Al-Quran, training oleh SGS, pre test dan post test, diselingi oleh coffee break dan makan siang, dan di akhir ada doorprize serta foto bareng. Peserta juga dapat modul untuk mempelajari Food Safety Management System, dan training kit. Isi pokok trainingnya adalah mahasiswa diberi pengertian bahwa diharapkan organisasi atau industri dapat menjamin keamanan produknya untuk dikonsumsi dan melakukan perbaikan yang berkesinambungan. Sebagaimana standar-standar lainnya, standar sistem Manajemen Mutu ISO 22000 ditinjau secara periodik, setiap kurang lebih 5 tahun. Dan diharapkan mahasiswa mempunyai nilai lebih untuk berkompetisi dalam mencari kerja dan meniti career dalam bidang pangan Semoga training ISO 22000-2005 ini memberikan manfaat dan buat tahun depan acaranya makin sukses, siap-siap akang teteh 2009 :D Reporter: Eva 2009.

0 comments:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More